6 Perbedaan Cerpen dan Novel berdasarkan Unsur-Unsurnya

Selain drama dan puisi, prosa merupakan salah satu bentuk karya sastra fiksi yang telah dikenal luas masyarakat Indonesia. Prosa merupakan karya sastra yang berupa tulisan naratif berisi unsur cerita seperti alur, penokohan, latar, tema, perwatakan, dan konflik. Beberapa contoh prosa yang telah familiar dalam sastra Indonesia di antaranya adalah cerpen dan novel.

Pada artikel kali ini, kita tidak akan membahas secara mendalam tentang cerpen dan novel. Kita hanya akan membahas tentang perbedaan keduanya. Apa saja ya perbedaan cerpen dan novel tersebut. Berikut simak pembahasannya!

 prosa merupakan salah satu bentuk karya sastra fiksi yang telah dikenal luas masyarakat I 6 Perbedaan Cerpen dan Novel berdasarkan Unsur-Unsurnya

Perbedaan Cerpen dan Novel

Meski sama-sama merupakan karya sastra fiksi, cerpen dan novel memiliki beberapa perbedaan. Perbedaan tersebut terletak pada spesifikasi setiap unsur cerita di dalamnya. Perbedaan cerpen dan novel antara lain terletak pada alur, tema, penokohan, latar, perwatakan, dan konflik. Berikut perbedaan tersebut telah kami sajikan dalam bentuk tabel.
Perbedaan Cerpen Novel
Alur Alur sederhana dengan ruang gerak sempit dan terbatas Alur rumit dengan ruang gerak luas dan tak terbatas
Tokoh Jumlah tokoh yang muncul hanya beberapa orang Jumlah tokoh yang muncul lebih banyak
Latar Meliputi wilayah yang sempit Meliputi wilayah geografis yang luas
Tema Mengupas masalah yang sederhana Lebih kompleks dan rumit
Perwatakan Diungkap secara jelas, singkat, dan langsung terarah Diungkap perlahan pada setiap bagian cerita
Konflik Satu konflik dengan satu klimaks Beberapa konflik dan beberapa klimaks

1. Perbedaan Alur

Perbedaan cerpen dan novel yang paling utama terletak pada alur ceritanya. Alur cerita cerpen umumnya sangat sederhana dengan gerak yang sempit dan terbatas. Sementara alur cerita novel cenderung rumit dan sangat dinamis dengan ruang yang tak terbatas. Inilah yang menyebabkan kenapa cerpen memiliki jumlah kata yang jauh lebih sedikit dibandingkan jumlah kata novel.

2. Perbedaan Penokohan

Cerpen dan novel juga berbeda dari segi jumlah tokoh yang muncul di dalamnya. Dengan alur yang singkat dan sederhana, tokoh yang muncul dalam cerpen umumnya hanya beberapa saja. Sementara dengan alur yang rumit, jumlah tokoh yang muncul pada cerpen umumnya lebih banyak dengan karakter dan perwatakan yang beraneka ragam.

3. Perbedaan Latar

Perbedaan cerpen dan novel juga terletak pada latar ceritanya. Latar cerita dalam cerpen umumnya sangat sempit dan terbatas, dengan jumlah tidak lebih dari 10. Sementara latar cerita dalam sebuah novel umumnya sangat banyak dengan jangkauan geografis yang luas.

4. Perbedaan Tema

Tema yang diangkat dalam cerpen dan novel juga berbeda. Tema yang diangkat cerpen umumnya adalah masalah-masalah yang sederhana sehingga alurnya mudah ditebak. Sementara tema yang diangkat dalam novel bisa lebih kompleks dan rumit.
Perbedaan Barang dan Jasa

5. Perbedaan Perwatakan

Setiap perwatakan yang diangkat dalam cerita pendek umumnya diungkap secara jelas, singkat, dan langsung terarah. Sementara perwatakan yang diangkat dalam novel umumnya diungkap secara perlahan, sedikit demi sedikit pada setiap bagian cerita. Inilah mengapa novel umumnya lebih digemari oleh orang dewasa yang sudah memiliki wawasan luas, sementara cerpen lebih diperuntukan bagi remaja dan anak-anak.

6. Perbedaan Konflik

Cerpen umumnya hanya menelurkan satu konflik saja dengan satu titik klimaks. Sementara novel bisa menelurkan banyak konflik dengan beberapa klimaks. Inilah yang membuat novel umumnya lebih disukai karena lebih asik dibaca sehingga pembacanya bisa larut ke dalam setiap konflik yang disajikan.

Nah, itulah beberapa perbedaan cerpen dan novel yang dapat kami jelaskan. Ternyata, setiap unsur yang terdapat dalam cerpen dan novel meski keduanya sama, tapi ternyata keduanya memiliki spesifikasi yang berbeda. Semoga bisa menambah wawasan ilmu sastra Anda.

Related : 6 Perbedaan Cerpen dan Novel berdasarkan Unsur-Unsurnya

0 Komentar untuk "6 Perbedaan Cerpen dan Novel berdasarkan Unsur-Unsurnya"

DUKUNG KAMI

SAWER Ngopi Disini.! Merasa Terbantu Dengan artikel ini? Ayo Traktir Kopi Dengan Cara Berbagi Donasi. Agar Kami Tambah Semangat. Terimakasih :)