5 Perbedaan Uang Asli dan Uang Palsu Lengkap dengan Gambar

Keberadaan uang palsu yang akhir-akhir ini kian marak, telah menyebabkan kekhawatiran yang semakin luas di masyarakat kita. Terkait dengan fenomena ini, kita harus semakin waspada, agar jangan sampai kita tertipu atau menerima uang palsu dari setiap transaksi jual beli yang kita kerjakan.

Salah satu bentuk kewaspadaan yang bisa kita lakukan misalnya dengan mengetahui seperti apa ciri fisik uang palsu dan uang asli sehingga kita bisa membedakannya. Nah, bagi Anda yang mungkin masih belum mengetahui apa saja perbedaan uang asli dan uang palsu, simaklah pembahasan kami mengenai ciri-ciri dan karakteristik uang asli dan palsu berikut ini!

Perbedaan Uang Asli dan Uang Palsu

Uang asli dan uang palsu sebetulnya dapat dibedakan dengan mudah. Dengan dilihat, diraba, dan diterawang pada warna, benang pengaman, hologram, serta tanda air dan teksturnya kita bisa mengetahui keaslian dari uang yang kita miliki.

1. Perbedaan Warna

Perbedaan uang asli dan uang palsu yang pertama terletak pada warnanya. Warna uang asli umumnya lebih cerah dan tidak akan luntur jika dibasahi air. Sedangkan uang palsu memiliki warna yang pucat kusam dan luntur jika terkena air. Perbedaan warna antara uang asli dan uang palsu timbul karena kedua jenis uang ini dicetak dengan tinta yang berbeda. Uang asli dicetak menggunakan tinta khusus yang dirahasiakan jenisnya.
Perbedaan Uang Asli Uang Palsu
Warna Cerah dan tidak luntur Pucat dan Luntur
Benang Pengaman Ada Tidak ada
Hologram Ada Tidak ada
Tanda Air Ada Tidak ada
Tekstur Kasar karena kertas Kasar karena tinta

2. Perbedaan Benang Pengaman

Pada uang asli, kita akan menemukan adanya benang pengaman yang tersulam timbul pada kedua sisinya. Benang pengaman ini dapat dicungkil menggunakan kuku. Sedangkan pada uang palsu, benang pengaman tidak timbul dan hanya tercetak saja. Benang pengaman pada uang palsu tidak dapat dicukil karena hanya sebuah gambar.

 telah menyebabkan kekhawatiran yang semakin luas di masyarakat kita 5 Perbedaan Uang Asli dan Uang Palsu Lengkap dengan Gambar

3. Perbedaan Hologram

Perbedaan uang asli dan uang palsu juga terdapat pada hologram yang terdapat di kedua sisinya. Uang asli memiliki hologram yang jika dilihat dari sisi yang berbeda akan memiliki warna yang berubah ubah. Sementara uang palsu tidak memiliki hologram. Untuk mengetahui apa itu hologram, lihatlah gambar di atas!
Perbedaan Bank Syariah dan Bank Konvensional

4. Perbedaan Tekstur

Dengan meraba tekstur kertas yang digunakan, kita juga dapat mengetahui keaslian dari uang yang kita miliki. Uang kertas asli umumnya akan terasa kasar karena kertas yang digunakan untuk mencetaknya adalah kertas khusus yang tidak dijual bebas. Sementara uang palsu akan terasa halus atau terasa sedikit kasar karena tinta warna yang digunakannya.

5. Perbedaan Tanda Air

Perbedaan uang asli dan uang palsu juga dapat diketahui dengan menerawang tanda air pada kedua sisi lembarannya. Uang asli memiliki tanda air yang akan terlihat jika diterawang ke arah sinar, sementara uang palsu tidak memiliki tanda air.

Tanda air pada uang asli juga dapat dengan jelas dilihat jika kita menggunakan alat khusus yang disebut money detector. Alat ini mengeluarkan sinar ultraviolet yang akan membirukan tanda air pada lembaran uang kertas asli sebagaimana terlihat pada gambar berikut.

 telah menyebabkan kekhawatiran yang semakin luas di masyarakat kita 5 Perbedaan Uang Asli dan Uang Palsu Lengkap dengan Gambar

Nah, demikianlah beberapa perbedaan uang asli dan uang palsu yang dapat kami sampaikan. Semoga setelah mengetahui perbedaan-perbedaan tersebut, kita bisa semakin lebih teliti dalam menghindari kerugian akibat melakukan transaksi keuangan dengan orang asing. Semoga bermanfaat!

Related : 5 Perbedaan Uang Asli dan Uang Palsu Lengkap dengan Gambar

0 Komentar untuk "5 Perbedaan Uang Asli dan Uang Palsu Lengkap dengan Gambar"

DUKUNG KAMI

SAWER Ngopi Disini.! Merasa Terbantu Dengan artikel ini? Ayo Traktir Kopi Dengan Cara Berbagi Donasi. Agar Kami Tambah Semangat. Terimakasih :)