Memang takkan ada yang bisa menduga kapan, dimana dan dalam keadaan apa maut datang menjemput, ini adalah merupakan rahasia Allah SWT.
Ada yang dijemput maut saat sedang dalam keadaan taat, banyak juga yang dijemput maut dalam keadaan maksiat kepada Allah SWT.
Kabar meninggalnya Andi Siti Aisyah Baharm atau Ica (23), menjadi viral didunia maya, sebab gadis cantik ini meninggal saat sujud di depan ibunya, Andi Ratna.
Seperti diberitakan detik.com, Meninggalnya mahasiswi terbaik Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Andi Siti Aisyah Bahar menjadi viral.
Sebab, ia meninggal saat mencium kaki kedua orang tuanya sepulang subuhan.
Andi Siti Aisyah Bahar meninggal dalam keadaan sujud di depan kedua orang tuanya.
Bahkan Aisyah sebelum meninggal melaksanakan puasa, sholat malam hingga sholat subuh.
Aisyah bahkan membangunkan kedua orang tuanya, kakak dan adiknya untuk ikut sholat.
Tak hanya itu, almarhum Ica, demikian ia biasa disapa, sebelum menghembuskan nafas terakhirnya meminta kepada kakak dan adiknya untuk menjaga kedua orang tuanya.
"Almarhum 'Aisyah' meninggal dalam keadaan sujud di depan ibu usai sholat subuh di mesjid, adik saya bahkan meminta saya untuk menjaga orang tua," kata Andi Ayuning kakak Almarhum Aisyah Bahar, saat ditemui detikcom di kediamanya di Jalan Berua Raya Komplek Kamaseang, Kecamatan Biringkanaya Makassar, Senin (08/1/2018).
Almarhum Aisyah Bahar (23) merupakan mahasiswi terbaik Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin 2016.
Ica merupakan anak 5 dari 8 bersaudara pasangan H Andi Bahar dan Hj Andi Ratna.
Ia meninggal usai pulang shaolat subuh pada Kamis (4/1/2018).
Setibanya di rumah, Aisyah bersujud ke kedua orang tuanya dan meninggal dunia.
Ica Punya Niat Membahagiakan Orang Tuanya.
Almarhumah Andi Siti Aisyah Baharm atau Ica (23), gadis cantik yang meninggal saat sujud di depan ibunya punya niat membahagian kedua orang tuanya tahun ini.
Ica ingin membelikan cincin emas untuk ibunya, Andi Ratna.
Kakak Ica, Andi Ayuning mengatakan catatan keinginan itu terdapat di ponsel genggam Ica.
Namun, Tuhan berkehendak lain, Ica dipanggil sebelum mewujudkan keinginannya itu.
"Adik saya ini ada niat belikan cinci untul ibu, namun ya takdir berkata lain, Tuhan terlebih dahulu memanggil," kata Andi Ayuning, di kediamannya Jalan Jalan Berua Raya Komplek Kamaseang, Kecamatan Biringkanaya, Makassar, Sulsel, Rabu (10/1/2018).
Tak hanya itu, di cacatan lain juga ditemukan keinginan Ica untuk menambah hafalan Alquran sebanyak 2 juz hingga melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Hasanuddin 2018.
"Banyak cacatan kecilnya di handponenya, dia punya niat tambah hafalan juz, termasuk mau lanjutkan pendidikan di S2," jelasnya Andi Ayuning.
Ica merupakan mahasiswi terbaik Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin 2016.
Ica anak ke-5 dari 8 bersaudara pasangan H Andi Bahar dan Hj Andi Ratna.
Ia meninggal sepulang dari salat subuh pada Kamis (4/1). Setiba di rumah, Aisyah bersujud kepada orang tuanya, kemudian meninggal dunia.
Semoga Almarhumah Andi Siti Aisyah Baharm atau Ica diterima segala amal ibadahnya, diampuni segala dosa-dosanya, dan diberikan tempat yang mulia disisi Allah SWT, Aamiin.
Sumber: detik.com
0 Komentar untuk "Masya Allah, Gadis Cantik Ini Meninggal Usai Sholat Subuh Dan Dalam Keadaan Sujud Didepan Kedua Orang Tuanya"